PGPAUD UNS – Ikut Serta dalam Konferensi Pendidikan Anak Usia Dini dan Rakornas APG PAUD INDONESIA 2023. Dalam rangka Rakornas APG-PAUD tahun 2023, APG-PAUD Indonesia mengundang PGPAUD FKIP UNS dalam kegiatan Seminar Nasional & Konverensi PAUD/Rakornas APG-PAUD Indonesia yang bertemakan “Revitalisasi Program Studi Berskala Nasional Menuju Internasional Melalui Merdeka Belajar Kampus Merdeka”. Kegiatan ini dilaksanakan oleh PGPAUD Universitas Negeri Medan dan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut, dimulai dari hari Kamis, 07 September sampai Sabtu, 09 September 2023 di Medan, Sumatera Utara. PGPAUD FKIP UNS menghadirkan Ibu Vera Sholeha, S.Pd., M.Pd. dan Ibu Nurul Kusuma Dewi, S.Pd., M.Pd. sebagai perwakilan. Selain dari PGPAUD FKIP UNS, terdapat kurang lebih 160 lembaga yang diundang dan terdaftar dalam APG PAUD Indonesia.
Pada hari pertama berisi pembukaan dan sambutan-sambutan. Pembukaan diawali dengan Tari persembahan yang dibawakan oleh Mahasiswa PG PAUD Unimed. Kegiatan berikutnya yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars APG-PAUD Indonesia dengan Bapak Anada Leo Virganta, S.Pd., M.Pd. sebagai dirigen. Selanjutnya Laporan pelaksanaan kegiatan APG PAUD oleh Sekjen APG-PAUD, Prof. Dr. Rachma Hasibuan, M.Kes. dilanjut Sambutan sekaligus Pembukaan oleh Dekan FIP UNIMED Prof. Dr. Yusnadi, M.S. Berikutnya yaitu Doa yang dipimpin oleh Bapak Artha Mahindra Diputera, S.Pd., M.Pd. Lalu ditutup dengan Foto bersama dan Ramah tamah / Silaturahmi oleh seluruh peserta.
Hari kedua Konferensi Nasional, Panel Session, dan RAKORNAS. Konferensi APG Nasional berisikan penyampaian beberapa materi. Materi pertama membahas tentang : Transformasi Body of Knowledge PAUD membentuk Keahlian Tambahan Lulusan yang dibawakan oleh Ali Formen, S.Pd., M.Ed., Ph.D. dari PG PAUD Unnes dan dimoderatori oleh Dr. Joko Pamungkas, M.Pd. Selanjutnya materi kedua membahas tentang Pentingnya Laboratorium PAUD dalam konteks merdeka belajar kampus merdeka yang dibawakan oleh Suri Handayani Damanik, S.Psi., M.Psi. dari PG PAUD Unimed dan dimoderatori oleh Nina Afria Damayanti, S.Pd., M.Sc. Dilanjutkan Materi ketiga membahas tentang Kesiapan Prodi PG PAUD/PAUD menyongsong Lamdik dan akreditasi internasional yang dibawakan oleh Prof. Dr. Sofia Hartati.,M.Si. dari APG PAUD dan dimoderatori oleh Drs. I Wayan Sutama, M.Pd. Sebelum dilanjutkan dengan materi keempat dilakukan Foto bersama Seluruh Pemateri dan Pemberian Cinderamata yang diberikan oleh Kordinator Wilayah Sumatera : Kamtini, S.Pd.,M.Pd. selanjutnya panel session oleh 3 kelas, dengan penanggung jawab Artha Mahindra Diputera,M.Pd. Rizki Ramadhani,M.Pd , Dwi Septi Anjas Wulan, M.Pd. dan Eunice Priscila. Selanjutnya seluruh peserta dan panitia dipersilahkan untuk Istirahat. Setelah melakukan ISHOMA acara selanjutnya penyampaian materi keempat 4 oleh Direktur PAUD dan Dikmas (Dirjen GTK Kemdikbudristek) Dr. Santi Ambarukmi, M.Ed. dan dimoderatori oleh Dr. Joko Pamungkas, M.Pd. dilanjutkan Foto Bersama Direktur PAUD dan DIKMAS dan Pemberian Cinderamata yang diberikan oleh Ketua APG PAUD: Prof. Dr. Sofia Hartati.,M.Si. Acara selanjutnya yakni Rakornas yang dibagi menjadi 5 kelompok. Kelompok 1 membahas terkait Body of Knowledge (BoK) Kurikulum dan Kompetensi Tambahan PAUD yang difasilitatori oleh Dra. Sariana, M.Pd dan pengarah konten Dr. Hapidin, M.Pd. Kelompok 2 membahas terkait Standar Laboratorium yang difasilitatori oleh Srinahyanti, M.Pd., dan pengarah konten Dr. Heny Djoehaeni, S.Pd.,M.Si. Kelompok 3 membahas terkait Lamdik dan Akreditasi Internasional (Pak Aman) yang difasilitatori oleh Dr. Aman Simaremare,M.S., dan pengarah konten Ali Formen, S.Pd., M.Ed., Ph.D. Kelompok 4 membahas terkait Program Kerja 2024 dan Penyegaran Pengurus APG yang difasilitatori oleh Dr. Nurbiana Dhieni, M.Psi dan pengarah konten Prof. Dr. Sofia Hartati.,M.Si. Kelompok 5 membahas terkait BoK & Kurikulum S2/S3 PAUD (PERPAUDI) dengan fasilitator ANGGOTA PERPAUDI dan pengarah konten Prof. Dr. Imron Arifin M.Pd. Acara selanjutnya Coffe Break yang dipimpin oleh MC dan Operator. Setelah Coffe Break selama kurang lebih 10 menit, Setiap perwakilan kelompok mempresentasikan hasil Rakornas dari masing-masing kelompok. Berikutnya penerimaan hasil rakornas oleh ketua APG dilanjutkan dengan MoU dan Penandatanganan antar Prodi S1/S2/S3 yang sudah disepakati prodi masing-masing. Terakhir Penutupan Seminar Nasional dan RAKORNAS oleh Ketua APG PAUD : Prof. Dr. Sofia Hartati, M.Si. Kegiatan hari itu ditutup dengan Penampilan Tari Tor-Tor dari Sumatera Utara oleh Mahasiswa PG PAUD Unimed dan foto bersama seluruh peserta dan panitia kegiatan dengan Roni Sinaga, M.Pd. & Anada Leo Virganta, M.Pd sebagai penanggung jawab. Output dari kegiatan Konferensi Pendidikan Anak Usia Dini dan Rakornas APG PAUD INDONESIA 2023 ini antara lain perumusan Body of Knowledge (BoK) Kurikulum dan Kompetensi Tambahan PAUD, perumusan standar laboratorium prodi PGPAUD, dan persiapan Akreditasi Lamdik dan Akreditasi Internasional bagi prodi PGPAUD.
Kegiatan dihari ketiga atau hari terakhir kegiatan Rakornas ini diisi dengan kegiatan wisata ke Danau Toba (Kaldera, Tomok, Pulau Samosir) dan Ajibata, Parapat. Kegiatan wisata dilaksanakan selama satu hari penuh, mulai pukul 05.00 sampai 23.00. Dengan May Sari Lubis, M.Pd sebagai Tour Guide dan Roni Sinaga, M.Pd sebagai penanggung jawab.